Minggu, 02 Agustus 2020

Trik Menulis Hypnowritting

Trik Menulis Hypnowritting

(Trainer Amir Faisal)

By: Yuliati

 

Bismillah…

Jangan berkecil hati jika kita tidak pernah bersentuhan dengan dunia tulis menulis dan dunia pendidikan. Ini adalah hal pertama yang disampaikan oleh bapak Amir Faisal.

Selanjutnya beliau mengingatkan bahwa gramedia adalah sebuah korporasi bisnis.  Jadi orientasi mereka adalah pasar. Jika buku kita tidak bisa memberikan keuntungan maka tidak akan lolos. Sehingga kita harus mencari buku yang disukai pasar.

Satu hal pertama yang harus kita perhatikan adalah tentukan genre kita. Apakah cerita anak, novelis, dan lain lain. Kita juga dapat meninjau langsung di gramedia buku apa yang diminati pasar. Jika  novel sebagai buku yang memiliki persentase tertinggi di pasar, maka kita harus mengetahui novel apa yang diminati oleh pasar. Sedangkan penerbit sendiri mendapatkan info tentang pasar dari membagi kuesioner dan lihat hasil penjualan terbanyak.

Hypnowritting

Untuk menjadikan sebuah tulisan menarik bagi pembaca maka seorang penulis harus menjadi pembaca agar dapat mengetahui apa yang menjadi ketertarikan untuk dibaca. Hypnowritting merupakan salah satu cara untuk menjadi magnet ketertarikan pembaca. Hypnowritting adalah bagaimana membuat tulisan yang dapat menghipnotis.

Trik menulis

1.       Jika menulis mengalir saja. Jangan terlalu banyak dipikirkan. Tulis saja apa yang terlintas di dalam pikiran kita. Setelah selesai barulah dibaca ulang dan diedit.

2.      Jangan takut kehilangan ide selama kita masih fokus dengan ide awal kita menulis.

3.      Agar tidak terlalu sulit membuat ending sebuah tulisan maka masalah harus disederhanakan.

4.      Jika kita sudah sering menulis, diksi yang kita gunakan akan semakin berkualitas.

3 jurus Hypnowritting

1.      Awali dengan frasa “banyak orang”

Contoh: “banyak orang bilang kalau buku ini bagus”. Atau “banyak orang yang sudah membeli buku ini mengatakan buku ini bagus”. Dapat juga menggunakan frasa “sebagian besar orang…pada umumnya orang…”

2.      Menggunakan kutipan

Kutipan bisa diambil dari mana saja.

Contoh: “ banyak riset menyebutkan bahwa membacakan anak buku itu bermanfaat bagi perkembangan otak anak”.

3.      Gunakan frasa: “tentu anda tahu…”

Contoh: “ tentu anda tahu, belajar hypnowritting itu penting. Apalagi jika anda ingin sukses sebagai penjual.”

Menghipnosis/mensugesti pembaca

Penulis harus mensugesti diri terlebih dahulu agar percaya diri. Biasakan menulis. Jadikan sebuah habit. Untuk itu kita harus mensugesti diri kita untuk memiliki target impian untuk karir menulis kita. Misal kita ingin menjadi penulis yang handal dalam 10 tahun akan datang maka minimal sehari kita harus menulis minimal 3 jam. Sugesti itulah yang harus kita tanamkan setiap hari.

Untuk mewujudkan target kita dalam menulis, saat ini adalah zamannya freewritting. Beberapa pendapat penulis dunia yang menganut tulisan freewritting mengatakan bahwa menulis adalah mengungkapkan sebuah karya pikiran dan perasaan yang tidak terpisahkan. Yang menuangkan emosi penulis di dalam tulisannya sehingga tulisan itu akan mengalir seperti air sungai yang mengalir tanpa batas.

Oleh sebab itu, biasakanlah mengungkapkan apa yang kita rasakan dengan tulisan. Hindari Copy paste karena orisinalitas tulisan menentukan kualitas sebuah tulisan.

5 prinsip tulisan yang enak dibaca:

-          Ungkapan dari perasaan

-          Holistik 

-          Memperkaya khasanah dengan membaca

-          Menulis karya ilmiah populer tidak ada aturan khusus

-          Secara umum tulisan yang baik selalu dikaitkan dengan kondisi dan isu yang menjadi trend yang ada.

Saran para pakar dalam freewritting:

1.      Menulis sebagai terapi

2.      Sebelum bisa mensugesti pembaca kita harus dapat mensugesti diri.

3.      Ketika pembaca membaca tulisan kita, persepsi pembaca belum tentu sama dengan penulis. Disitulah perlunya strategi agar ada kesamaan persepsi dengan sugesti atau hipnosis.

4.       Setiap manusia punya filter dalam memandang orang lain.

Isu-isu yang tidak banyak difilter oleh orang:

1.      Isu yang sedang trend

2.      Tulisan yang dikaitkan dengan pengalaman pribadi yang unik, beda dengan orang lain

3.      Perkenalkan temuan atau ilmu baru yang belum banyak diketahui publik

4.      Sampaikan tulisan dengan sudut pandang yang baru

Demikian. semoga bermanfaat.

 

 

 

 


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.